Tips Memilih Gubernur Bengkulu 2020

 

gambar kpu.go.id

Tips Memilih Gubernur Bengkulu (level bawah):

1. Lihat apa yang sudah dia lakukan
2. Lihat apa yang sedang dia dilakukan
3. Baru Cerna apa yang akan dia lakukan

Tips Memilih Gubernur Bengkulu (level menengah):
1. Apakah yang sudah dilakukan dahulu, bermanfaat secara langsung dalam aspek penting masyarakat: Ekonomi, Pendidikan, Kesehatan, Infrastruktur.
2. Apakah yang sedang dilakukan sekarang, bermanfaat secara langsung dalam aspek penting masyakat: Ekonomi, Pendidikan, Kesehatan, Infrastruktur.
3. Pelajari dengan baik, sejauh mana visi misi sebagai Gubernur Bengkulu kedepan, sampai pada kesimpulan sebuah program realistis atau pemanis? (cara mengkonfirmasi cukup melihat rekam jejak cagub/cawagub memimpin sebelumnya di berbagai level).

Tips Memilih Gubernur Bengkulu (level atas):
1. Menilai, bagaimana cara (kebijakan) tokoh tersebut saat menghadapi krisis. Dimana sebuah krisis tentu sesuatu yang tidak terprediksi sebelumnya, maka disini terlihat tingkat KECERDASAN SEORANG TOKOH TIDAK GAGAP. Kecerdasan menghadapi KRISIS dirasa paling tepat menilai kapasitas kemampuan seseorang.
2. Menilai, sejauh mana efektifitas Kebijakan saat krisis tersebut sehingga melahirkan solusi tepat dan tepat.
3. Menilai, sejauh mana para pembantu-pembantu tokoh produktif bekerja selama ybs memimpin. Jika sisi ini rendah, sudah barang calon pemimpin tsb tidak cakap dalam KERJASAMA & CAKAP MEMILIH.

Bengkulu sudah tidak boleh lagi memainkan isu Putra Daerah? kenapa?! karena SUDAH TERBUKTI 2015, masyarakat Bengkulu meng-enyahkan cara-cara tsb, dan yang mengangkat isu TERSEBUT TUMBANG.

Bengkulu juga tidak bisa menggunakan isu Religius Tokoh, karena sejauh kita amati, semua kandidat ber-agama dan tentu taat kepada Tuhan nya.

Pilkada Gubernur Bengkulu kali ini juga tidak bisa menganggap paling bersih diantara yang lain. Karena 2 diantaranya sangat mengagumi beliau sebagai tokoh Bengkulu. Sudah selayaknya para Timses 2 calon lainnya memiliki sedikit rasa MALU jika mengangkat isu ini.

Tidak semua kriteria saya cantumkan sebagai bagian dari penilaian, karena bagi penulis kriteria yang tidak dicantumkan sudah ada pada diri masing-masing tokoh. Pilkada Bengkulu 2020 ini diharapkan benar-benar adu Kuat Kepemimpinan sebelumnya dan visi misi kedepan calon dalam membangun provinsi Bengkulu. Adu Kuat kepemimpinan tersebut dikarenakan ketiga calon PERNAH/SEDANG MENJABAT SEBAGAI KEPALA DAERAH, tentu publik harus menilai juga apa yang sudah dilakukan selama ketiga calon tersebut sebagai kepala daerah.

Jika tulisan ini sudah dianggap mengarah kepada salah satu pasangan, dan ternyata prediksi itu berbeda dengan PILIHAN ANDA SEKARANG. Maka dengan bangga saya sampaikan, selamat PIKIRAN ANDA MASIH MERDEKA DARI KEJUMUTAN BERFIKIR.

Jika tulisan ini juga semakin memantapkan pilihan yang sudah diputuskan, Saya juga ucapkan selamat ! Anda tidak salah pilih.

Jika tulisan ini menjadi wawasan baru dalam Memilih Gubernur Bengkulu Periode 2021-2024 nanti, saya ucapkan juga selamat.

Eka Sahputra, M.Kom
Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pendidikan
UM Bengkulu.

About the Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like these